RENCANA PELAKSANAAN
PEMBELAJARAN
Nama
Sekolah :
MA Bilingual Batu
Mata Pelajaran : Geografi
Kelas/Semester : X IS2/ Ganjil
Materi Pokok : Peta
dan Pemetaan
Alokasi Waktu : 135 menit
A.
Kompetensi
Inti
KI 1 : Menghayati dan
mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
KI 2 : Menghayati dan mengamalkan perilaku
jujur, disiplin, santun, peduli (gotong-
royong,
kerjasama, toleran, damai), bertanggung jawab, responsif, dan pro-aktif dalam
berinteraksi secara efektif sesuai dengan perkembangan anak di lingkungan,
keluarga, sekolah, masyarakat dan lingkungan alam sekitar, bangsa, negara,
kawasan regional, dan kawasan internasional”.
KI 3 : Memahami, menerapkan,
dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual,
prosedural,
dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan,
teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan,
kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta
menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai
dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah
KI 4 :
Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait
dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, bertindak
secara efektif dan kreatif, serta mampu menggunakan metode sesuai kaidah
keilmuan
B.
Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi
Kompetensi Dasar
|
Indikator
|
3.2 Memahami dasar-dasar pemetaan,
penginderaan jauh dan Sistem Informasi
Geografis (SIG)
4.2 Membuat
peta tematik wilayah provinsi dan/atau salah satu pulau di Indonesia
berdasarkan peta rupa Bumi
|
3.2.1 Mengamati peta, citra
pengindraan jauh, dan hasil Sistem Informasi Geografis untuk mendapatkan
informasi geografis
3.2.2 Mendefinisikan
tentang dasar-dasar
pemetaan (pengertian peta dan unsur kelengkapan peta),
pengindraan jauh, dan sistem informasi geografis
3.2.3
Mengidentifikasi
jenis-jenis peta
4.2.1 Membuat peta tematik tentang tentang wilayah
provinsi di daerahnya
|
C.
Tujuan Pembelajaran
Setelah mengikuti
proses pembelajaran, peserta didik diharapkan dapat:
1. Memahami
dasar-dasar pemetaan, pengindraan jauh, dan sistem informasi geografis
2. Membuat
peta tematik tentang wilayah provinsi di daerahnya
D.
Materi Pelajaran
·
Dasar-dasar Pemetaan
a.
Pengertian Peta
Peta merupakan gambaran
konvensional dari permukaan bumi yang diperkecil sesuai kenampakannya dari
atas, umumnya digambarkan dalam bidang datar yang diperkecil dengan menggunakan
skala.
b.
Fungsi dan Tujuan Pembuatan Peta
Fungsi
- Menunjukkan
posisi atau lokasi suatu tempat
- Mengetahui
arah, jarak dan luas suatu tempat.
- Mengetahui
penampakan di permukaan bumi
- Menyajikan
data potensi suatu daerah
Tujuan
- Komunikasi
informasi antarruang
- Penyimpan
informasi
- Alat
suatu pekerjaan
- Analisis
data spasial
c.
Jenis-jenis Peta dan Penggunaannya
Peta menurut isinya dapat
dibedakan menjadi dua jenis yaitu peta umum dan peta khusus.
1. Peta Umum
1. Peta Umum
Adalah peta yang memberikan
gambaran umum tentang suatu daerah atau wilayah.
Peta umum dibagi menjadi 3 jenis yaitu :
Peta umum dibagi menjadi 3 jenis yaitu :
a) Peta Topografi, yaitu peta
yang menggambarkan permukaan bumi lengkap dengan reliefnya. Relief adalah
tinggi rendahnya permukaan bumi. Penggambaran relief permukaan bumi ke dalam
peta digambar dalam bentuk garis kontur. Garis kontur adalah garis pada peta
yang menghubungkan tempat-tempat yang mempunyai ketinggian yang sama. Peta
topografi sangat berguna bagi para pecinta alam dan pendaki gunung untuk
mencari lokasi yang aman untuk membangun tenda atau beristirahat sebelum
melanjutkan perjalanan.
b) Peta Korografi, yaitu peta
yang menggambarkan seluruh atau sebagian permukaan bumi yang bersifat umum, dan
biasanya berskala sedang. Contoh peta korografi adalah atlas.
c) Peta Dunia atau peta Geografi,
yaitu peta yang menggambarkan letak, bentuk,
dan wilayah Negara – Negara di dunia. Dengan peta ini kita bisa mengetahui letak benua dan
negara-negara di seluruh belahan dunia.
2. Peta Khusus/Tematik
Peta Tematik, peta yang menyajikan unsur/tema tertentu permukaan bumi sesuai
dengan keperluan penggunaan peta tersebut. Data tematik yang disajikan dapat
dalam bentuk kualitatif dan kuantitatif.
Jenis Peta berdasarkan
Keadaan Objek:
1.
Peta dinamis, yaitu peta yang menggambarkan labil atau meningkat. Misalnya:
peta transmigrasi atau urbanisasi, peta
aliran sungai, peta perluasan tambang, dan sebagainya.
2.
Peta stasioner, yaitu peta yang menggambarkan keadaan stabil atau tetap.
Misalnya: peta tanah, peta wilayah, peta geologi, dan sebagainya.
Jenis
Peta berdasarkan Skalanya:
1. Peta
kadaster, yaitu peta yang memiliki skala antara 1:100 sampai dengan 1:5.000.
Contoh: Peta hak milik tanah.
2.
Peta skala besar, yaitu peta yang memiliki skala
antara 1:5.000 sampai dengan 1:250.000. Contoh: Peta topografi
3.
Peta skala sedang, yaitu peta yang memiliki skala
antara 1:250.000 sampai dengan 1:500.000. Contoh: Peta kabupaten per provinsi.
4.
Peta skala kecil, yaitu peta yang memiliki skala
antara 1:500.000 sampai dengan 1:1.000.000. Contoh: Peta Provinsi di Indonesia.
5.
Peta geografi, yaitu peta yang memiliki skala lebih
kecil dari 1:1.000.000. Contoh: Peta Indonesia dan peta dunia.
d.
Komponen Kelengkapan Peta
1.
Judul, mencerminkan isi
dan jenis peta
2.
Skala, merupakan
perbandingan antara jarak sebenarnya dan jarak yang digambar (peta).
3.
Orientasi peta/mata angin
merupakan penunjuk arah pada peta
4.
Simbol peta merupakan
gambar, bentuk, atau kode yang terdapat pada peta untuk mewakili objek pada
peta
5.
Legenda berfungsi sebagai
tempat mengetahui segala informasi yang dituangkan pada simbol (keterangan
tentang simbol-simbol di peta).
6.
Garis astronomis, menunjukkan
letak absolut dari wilayah yang digambar yaitu berkaitan dengan garis lintang
dan garis bujur.
7.
Garis tepi merupakan
8.
Sumber peta menunjukkan
asal peta tersebut dibuat
9.
Tahun pembuatan peta untuk
mengetahui keterbaruan dari peta tersebut
10.
Inset, berfungsi untuk
memperjelas lokasi atau tempat yang dipetakan dilihat dari wilayah sekitarnya
(berbatasan dengan wilayah yang dipetakan)
11.
Latering merupakan
penulisan dari objek di peta.
E.
Metode Pembelajaran
1) Pendekatan
: Saintifik
2) Model
Pembelajaran : Problem Based Learning (PBL)
3)
Metode : Ceramah, tanya jawab, diskusi
F.
Media Pembelajaran
Media : Slide
power point materi pemetaan, atlas
Alat : Laptop dan LCD proyektor
G.
Sumber Belajar
1)
Buku penunjang kurikulum 2013
mata pelajaran Geografi Kelas X, Kemendikbud, tahun
2013
2)
Pengalaman peserta didik dan guru
3)
Anonim.2016. Unsur-unsur
Peta, Jenis-jenis Peta dan Fungsinya. (Online) (https://www.juraganles.com/2016/08/peta-unsur-unsur-peta-jenis-jenis-peta-dan-fungsinya.html).Diakses
19 Juli 2018
4)
Anonim. 2015. Jenis-jenis Peta da nPenjelasannya.
(Online) (http://kakakpintar.com/ jenis-jenis-peta-dan-penjelasannya/).
Diakses
19 Juli 2018.
H.
Langkah-langkah Pembelajaran
Pertemuan ke 1
No
|
Diskripsi Kegiatan
|
Alokasi Waktu
(Menit)
|
1
|
Kegiatan Pendahuluan
(10 menit)
· Orientasi
-
Guru
mengucap salam dan memimpim berdoa
-
Guru menanyakan
kabar siswa dan siswa dicek kehadirannya melalui absensi
· Apersepsi
-
Guru
menanyakan tentang film kartun Dora pada siswa dan mengaitkannya dengan
materi pembelajaran (peta)
· Motivasi
-
Siswa
diberikan motivasi berupa tujuan, manfaat dan
pentingnya mempelajari peta dan
pemetaan dalam kehidupan sehari-hari
· Pemberian Acuan
-
Guru
memberitahukan materi pelajaran yang akan dibahas
|
1
3
2
2
2
|
Kegiatan Inti (115 menit)
· Mengamati
(Observing)
-
Siswa mengamati
peta yang ditunjukkan guru
-
Beberapa
siswa ditunjuk untuk mengungkapkan pengertian peta.
· Menanya
(Questioning)
-
Siswa
diberi kesempatan untuk bertanya mengenai pengertian peta dan jenis-jenis
peta
-
Siswa ditanya
mengenai unsur-unsur peta
· Mengumpulkan
Data (Experimenting)
-
Siswa
mencari informasi (pengertian peta, jenis peta, dan unsur-unsur peta) dari
penjelasan guru ataupun dari teman dan mencatatnya
· Mengasosiasi
(Associating)
-
Siswa
menganalisa materi yang diperoleh sehingga dapat memahami pengertian peta, jenis
peta, dan unsur-unsur peta
· Mengkomunikasikan
(Communicating)
-
Siswa
menyampaikan pendapat mereka terkait pengertian peta, jenis peta, dan unsur-unsur
peta
|
5
5
10
5
50
30
10
|
|
3
|
Kegiatan Penutup (10 menit)
·
Siswa
diberikan game untuk mengidentifikasi unsur/komponen peta
·
Siswa
dibimbing guru untuk membuat kesimpulan tentang pengertian peta dan unsur-unsur peta
·
Siswa
ditanya tentang ada atau tidaknya kesulitan dalam pembelajaran hari ini
·
Guru
mengingatkan untuk mempersiapkan dan mempelajari materi berikutnya dan
pelajaran ditutup dengan memberi salam
|
5
3
1
1
|
4
|
Total Alokasi Waktu
|
135
|
I.
Evalusi
1). Penilaian Kompetensi Sikap
Teknik Penilaian (terlampir)
a. Sikap
Berdasarkan
pengamatan sikap dan perilaku peserta didik sehari-hari, baik terkait dalam
proses pembelajaran maupun secara umum. Pengamatan langsung dilakukan oleh
guru. Berikut instrumen penilaian sikap:
No
|
Nama Siswa
|
Aspek Perilaku yang
Dinilai
|
Jumlah Skor
|
Skor Sikap
|
Kode Nilai
|
|||
BS
|
JJ
|
TJ
|
DS
|
|||||
1
|
...
|
...
|
...
|
...
|
...
|
...
|
...
|
...
|
2
|
...
|
...
|
...
|
...
|
...
|
...
|
...
|
...
|
Keterangan :
• BS : Bekerja Sama
• JJ :
Jujur
• TJ :
Tanggun Jawab
• DS : Disiplin
Catatan :
1. Aspek perilaku dinilai dengan kriteria:
100
= Sangat Baik
75 = Baik
50
= Cukup
25
= Kurang
2. Skor maksimal = jumlah sikap yang dinilai
dikalikan jumlah kriteria
=
100 x 4 = 400
3. Skor sikap = jumlah skor dibagi jumlah sikap
yang dinilai = 400
: 4 = 100 (maka predikat dari skor adalah Sangat Baik)
4. Kode nilai / predikat :
75,01
– 100,00 = Sangat Baik (SB)
50,01
– 75,00 = Baik (B)
25,01
– 50,00 = Cukup (C)
00,00
– 25,00 =
Kurang (K)
2) Penilaian Kompetensi Pengetahuan
Peserta didik
mampu menjawab cepat dan tepat kuis yang diberikan
Gambar: Soal
dan Jawaban Kuis
No.
|
Nama Siswa
|
Jumlah Skor
|
3)
Penilaian Keterampilan
Dilihat pada instrumen penilaian ujian keterampilan
berbicara sebagai berikut:
Instrumen Penilaian
No
|
Aspek yang Dinilai
|
Sangat
Baik
(100)
|
Baik
(75)
|
Kurang
Baik
(50)
|
Tidak
Baik
(25)
|
1
|
Kesesuaian respon dengan pertanyaan
|
||||
2
|
Keserasian pemilihan kata
|
||||
3
|
Kesesuaian penggunaan tata bahasa
|
||||
4
|
Pelafalan
|
Kriteria penilaian (skor)
100 = Sangat Baik
75 = Baik
50 = Kurang Baik
25 = Tidak Baik
Cara mencari
nilai (N) = Jumalah skor yang diperoleh siswa dibagi jumlah skor maksimal
dikali skor ideal (100)
Guru Pamong
Aksarina
Shanti,
S. Pd.
NIK.
|
Batu, September 2018
Guru Praktikan
Yuli
Widiawati
NIM 150721602634
|
Mengetahui
Kepala
MA Bilingual Batu
Drs.
H. Farhadi, M.Si.
NI. 19670323 199603 1 001
PM
MATERI
Materi yang diajarkan adalah tentang
pemetaan diantaranya: pengertian
peta, fungsi
dan tujuan, jenis peta, dan komponen peta,
MEDIA
Media yang dibuat adalah slide power point materi pemetaan dengan
menggunakan alat berupa laptop dan LCD proyektor
|
RANCANGAN PEMBELAJARAN
tujuan• metoda/model• evaluasi
Tujuan pembelajaran: Memahami pengertian peta, fungsi dan tujuan, jenis peta, dan komponen peta
Metoda yang digunakan: -Pendekatan: Saintifik,
-Model:PBL, -Metode:
Ceramah, tanya jawab, diskusi
Cara mengevaluasi: Kuis materi komponen
peta yang ditayangkan pada slide
PPT
PENJELASAN MEDIA
kreativitas• cara pembuatan• spesifik
Kreativias pembuatan dilakukan dengan mendesain
materi pemetaan di power point dan
dibumbui dengan beberapa efek
Cara membuatnya: memasukkan materi pemetaan secara
ringkas pada slide PPT
Spesifik produk: PPT materi pemetaan dengan kuis yang berisi efek
efek dari PPT tersebut sebagai
salah satu evaluasi dari pembelajaran yang telah dilakukan selain soal yang
telah disediakan sebelumnya.
TATA CARA
PENGGUNAAN MEDIA
Cara menggunakan media: menampilkan slide PPT
materi pemetaan dibantu dengan menggunakan laptop dan LCD proyektor.
|
Tidak ada komentar:
Posting Komentar